Polisi Ungkap Paket Teror ke Kantor Tempo Dikirim Lewat Ojol

1 week ago 9

CNN Indonesia

Jumat, 11 Apr 2025 05:50 WIB

Bareskrim Polri menuturkan paket teror yang diterima Kantor Berita Tempo dikirim melalui ojek online (ojol). Bareskrim Polri mengungkap paket teror yang diterima Kantor Berita Tempo dikirim melalui ojek online (ojol). (Foto: Safir Makki)

Jakarta, CNN Indonesia --

Bareskrim Polri mengungkapkan paket teror yang diterima kantor berita Tempo dikirim melalui ojek online (ojol).

Direktur Tindak Pidana Umum Bareskrim Polri Brigjen Djuhandhani Rahardjo Puro mengaku pihaknya juga telah mengetahui sosok ojol yang bertugas mengirim paket itu.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Ia mengatakan penyidik juga telah memeriksa ojol yang menerima pesanan untuk mengirimkan paket babi dan bangkai tikus ke Tempo.

"Kita sudah mendapatkan siapa yang mengirim gojek yang mengirim dan gojeknya sudah kita periksa," ujarnya kepada wartawan, Kamis (10/4).

Djuhandhani menambahkan dari hasil pemeriksaan itu juga diketahui bahwa pengiriman paket teror dilakukan secara terputus atau tidak dikirim oleh pengirim yang sama.

"Ternyata ini semacam terputus. Karena gojek tersebut mendapat kiriman dari grab," tuturnya.

Lebih lanjut, ia mengakui apabila pengusutan kasus teror itu terhambat lantaran periode libur atau Lebaran 2025. Kendati demikian, ia memastikan penyidikan terus berjalan dan total sudah ada 8 orang saksi yang diperiksa penyidik.

"Akhirnya setelah beberapa hari kami baru bisa memeriksa saksi-saksi yang ada, baik itu yang di Tempo maupun sebagainya," pungkasnya.

Sebelumnya Redaksi Tempo mengalami dua aksi teror yang terjadi pada kurun waktu sepekan terakhir. Teror pertama terjadi pada Rabu (19/3), lewat pengiriman paket berisi kepala babi tanpa telinga yang ditujukan kepada wartawan politik Francisca Christy Rosana.

Aksi teror itu kemudian dilaporkan oleh Pemimpin Redaksi Tempo, Setri Yasra ke Bareskrim Polri, pada Jumat (21/3). Alih-alih berhenti, teror justru kembali dialami Tempo keesokan harinya lewat paket berisikan enam bangkai tikus lengkap dengan kepala yang terpenggal.

Bedanya, dalam aksi teror terakhir tidak ada sosok spesifik yang ditujukan sebagai penerima paket. Tempo menyebut dari hasil pemeriksaan diketahui kotak berisi bangkai tikus itu dilempar oleh orang tak dikenal dari luar pagar sekitar pukul 02.11 WIB.

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo mengaku sudah menugaskan Kabareskrim Polri Komjen Wahyu Widada untuk mengusut aksi teror yang terjadi di Kantor Tempo. Sigit mengatakan Polri akan memberikan pelayanan yang terbaik untuk menjaga keamanan di masyarakat dan memastikan bakal menindaklanjuti kasus tersebut.

(tim/tfq/rds)

[Gambas:Video CNN]

Read Entire Article
Lifestyle | Syari | Usaha | Finance Research