Gerindra Sudah Ingatkan Ahmad Dhani Hati-hati Bicara

7 hours ago 7

CNN Indonesia

Jumat, 25 Apr 2025 19:18 WIB

Sekjen Gerindra, Ahmad Muzani, mengingatkan Ahmad Dhani untuk hati-hati berbicara. Dhani dilaporkan ke MKD terkait dugaan pelanggaran kode etik. Sekretaris Jenderal Partai Gerindra Ahmad Muzani mengatakan partainya telah mengingatkan Ahmad Dhani untuk hati-hati dalam berbicara, apalagi menyinggung orang lain. (CNN Indonesia/Arief Bimaputra)

Jakarta, CNN Indonesia --

Sekretaris Jenderal Partai Gerindra Ahmad Muzani mengatakan partainya telah mengingatkan Ahmad Dhani untuk hati-hati dalam berbicara, apalagi menyinggung orang lain.

"Mas Dhani memang sudah diingatkan supaya ada beberapa hal, kita semua sudah diingatkan ada beberapa hal yang sensitif," kata Muzani di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Jumat (25/4).

Menurut Muzani, membicarakan hal sensitif sangat berpotensi menyinggung orang lain. Muzani meyakini Dhani mestinya memahami hal itu.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Sensitif itu artinya ada beberapa wilayah yang memang tidak perlu untuk disinggung. Karena itu berpotensi bisa menimbulkan ketersinggungan orang. Dan saya kira Mas Dhani memahami itu," katanya.

Muzani sekaligus mengingatkan kepada semua anggota fraksi Gerindra untuk hati-hati berbicara hal sensitif. Sebab, semua orang bisa mengadukan siapapun jika merasa tersinggung.

"Orang bisa mengadukan atas ketersinggungannya kapan saja dan kepada aparat penegak hukum," katanya.

Namun, Muzani mengaku tak mau ikut campur lebih jauh soal laporan terhadap Dhani. Menurut dia, hal itu sepenuhnya akan menjadi kewenangan Mahkamah Kehormatan Dewan (MKD).

"Nanti MKD ya, Mahkamah Kehormatan Dewan nanti akan membicarakan tentang hal tersebut. Saya percaya bahwa MKD akan berlaku fair dalam persoalan ini," katanya.

Ahmad Dhani dilaporkan terkait dugaan pelanggaran kode etik karena diduga melakukan diskriminasi ras dan etnis. Laporan dilayangkan musisi Rayandie Rohy Pono alias Rayen Pono ke MKD, Kamis (24/4).

Dalam sebuah debat terbuka, Ahmad Dhani menyebut marga Pono menjadi 'porno'.

"Jadi kami, saya, beserta tim kuasa hukum datang secara langsung, mengantarkan berkas pengaduan kami terkait pelanggaran etik yang dilakukan oleh Ahmad Dhani selaku anggota DPR RI Komisi X," kata Rayen di Kantor MKD, Jakarta, Kamis (24/4).

(fra/thr/fra)

[Gambas:Video CNN]

Read Entire Article
Lifestyle | Syari | Usaha | Finance Research