tim | CNN Indonesia
Sabtu, 12 Apr 2025 12:45 WIB

Jakarta, CNN Indonesia --
Akun instagram mantan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil (RK) kembali normal usai diduga sempat diretas oleh oknum misterius.
Hal ini tercermin dari dua postingan malam sebelumnya sudah hilang. Berdasarkan pantauan CNNIndonesia.com pada pukul 12.30 WIB, dua foto baru yang diunggah pada Jumat (12/4) malam sudah hilang.
Adapun dua foto terbaru yang diunggah di beranda instagramnya yang kini telah hilang itu disertai tulisan soal tanggung jawab dan mimpi buruk.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Eng ing eng kami kembali kawan, Ridwan Kamil Tanggung Jawab Jangan Lari," bunyi unggahan misterius di Instagram Ridwan Kamil yang diduga diposting oleh hacker.
"Selamat bermimpi buruk, Ini hanya permulaan dari kami," demikian tulisan di unggahan yang lain pada akun yang diduga diretas itu.
Saat dikonfirmasi pada Jumat malam, kuasa hukum Ridwan Kamil, Muslim Jaya Butar Butar membenarkan bahwa akun media sosial milik kliennya dengan alamat @ridwankamil telah diretas pihak tidak bertanggung jawab.
"Untuk sementara waktu, Ridwan Kamil tidak bertanggung jawab atas segala unggahan, komentar, maupun aktivitas yang muncul dari akun tersebut sampai ada konfirmasi resmi dari pihak Instagram bahwa kendali telah kembali kepada Ridwan Kamil," kata Muslim.
Saat ini RK memang tengah menghadapi isu perselingkuhan hingga menghamili seorang wanita bernama Lisa Mariana. Meski ia telah membantah, tapi bukti terus dikeluarkan oleh Lisa.
Terbaru, Lisa bahkan melayangkan somasi kepada RK agar duduk bersama untuk menyelesaikan permasalahan diantara keduanya.
Kuasa Hukum Lisa Mariana, Daniel Nababan mengatakan klien nya dan Ridwan Kamil sangat perlu untuk meluruskan sejumlah hal yang dianggap simpang siur.
"Per hari ini kami tim kuasa hukum sudah mengirimkan surat somasi yang di dalamnya memuat undangan untuk kita duduk bersama," kata Daniel dalam konferensi pers di kawasan Jakarta Utara.
(ldy/rds)