Sukabumi Dorong Peningkatan Perlindungan dan Kesejahteraan Guru

3 hours ago 1

Home > Edukasi Saturday, 22 Nov 2025, 18:30 WIB

Dengan perhatian itu maka guru dapat fokus dalam mendidik dan menciptakan generasi emas pada 2045.

Seminar pendidikan dalam rangka menyambut Hari Guru digelar PGRI Kota Sukabumi di Universitas Linggabuana, Sukabumi pada 20 November 2025 lalu.Seminar pendidikan dalam rangka menyambut Hari Guru digelar PGRI Kota Sukabumi di Universitas Linggabuana, Sukabumi pada 20 November 2025 lalu.

SUKABUMI--Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Kota Sukabumi mendorong peningkatan perlindungan dan kesejahteraan guru. Hal ini mengemuka saat gelaran seminar pendidikan dengan tema “Bersama PGRI Wujudkan Indonesia Emas : Meningkatkan Perlindungan dan Kesejahteraan Guru Menuju Pendidikan Berkualitas Universitas Linggabuana, Sukabumi pada 20 November 2025 lalu.

“ Kesejahteraan dan perlindungan guru harus menjadi perhatian utama,'' ujar Ketua PGRI Kota Sukabumi Roni Abdurahman. Sebab, dengan guru yang sejahtera dan terlindungi, mereka dapat fokus dalam mendidik dan menciptakan generasi emas pada 2045.

Keberadaan guru terang Roni, memiliki peran sentral dalam mencetak generasi unggul dan mewujudkan generasi emas 2045. Sehingga, seminar ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran akan pentingnya peran guru dalam mewujudkan generasi emas Indonesia.

Selain itu lanjut Roni, seminar diadakan untuk membahas berbagai upaya peningkatan perlindungan dan kesejahteraan guru. Langkah ini sebagai kunci utama peningkatan kualitas pendidikan.

Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kota Sukabumi Novian Restiadi menyampaikan apresiasi kepada seluruh jajaran pengurus PGRI yang telah menyelenggarakan kegiatan tersebut. Ia mengatakan Pemkot Sukabumi akan berupaya untuk meningkatkan profesionalisme dan kesejahteraan guru.

Serta meningkatkan tata kelola pendidikan dan membangun lingkungan pendidikan yang aman, inklusif serta sehat. Riga Nurul Iman

Image

Read Entire Article
Lifestyle | Syari | Usaha | Finance Research