Alasan Banjir di Flyover Pesing Jakarta Barat Tak Kunjung Surut

4 hours ago 1

Jakarta, CNN Indonesia --

Kepala Dinas Sumber Daya Air (SDA) Ika Agustin Ningrum mengungkapkan penyebab banjir di wilayah Jakarta Barat termasuk Flyover Pesing belum surut hingga saat ini.

"Dari lima wilayah Jakarta memang per hari ini Jakarta Barat yang belum turun, belum surut. Kenapa belum surut? Karena Cengkareng Drain tinggi muka airnya masih tinggi," ujar Ika saat konferensi pers di Balai Kota DKI Jakarta, Jumat (23/1) siang.

Ika menyebut tinggi muka air di Cengkareng Drain masih tinggi karena menampung aliran air dari Kali Angke, Kali Pesanggrahan termasuk hulu sungai.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Laut sudah mulai surut kita sekarang sedang menunggu masa surut laut," imbuhnya.

Selain itu, Pemprov DKI juga mengalirkan air secara gravitasi langsung ke laut dan fokus pada penanganan banjir ke wilayah Jakarta Barat, dengan Flyover Pesing menjadi salah satu titik prioritas.

"Kalau kemarin utara dan pusat hari ini sudah kering sekarang kami berpindah semua ke Jakarta Barat. Jadi semua tenaga, alat-alat kami, pompa-pompa kami, pompa-pompa mobile kami akan kami kerahkan ke Jakarta Barat pada hari ini, salah satunya memang Flyover Pesing karena dia ada di wilayah Jakarta Barat," ucap Ika.

Sebelumnya, banjir melanda di jalan layang atau flyover di Pesing, Jakarta Barat akibat hujan deras yang terjadi sejak Kamis (22/1) pagi. Dalam video viral, sejumlah pemotor mengendarai motornya perlahan menembus genangan yang memanjang di jalan flyover tersebut.

"Flyover pesing arah Grogol, ketinggian 0,5 sampai dengan 10 cm bisa dilintasi, perlambatan sampai taman kota," ujar KBO Satlantas Polres Metro Jakarta Barat, AKP Sudarmo saat dikonfirmasi.

(nat/dal)

[Gambas:Video CNN]

Read Entire Article
Lifestyle | Syari | Usaha | Finance Research