Teja Syukuri Persib Akhiri Putaran Pertama Super League di Puncak Klasemen

5 hours ago 1

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Penjaga gawang Persib Bandung Teja Paku Alam mengaku bersyukur atas kemenangan timnya atas Persija Jakarta dengan skor 1-0 pada laga pekan ke-17 BRI Super League 2025/2026. Pertandingan tersebut digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Ahad (11/1/2026).

Gol tunggal kemenangan Persib dicetak Beckham Putra Nugraha pada menit kelima. Hasil ini memastikan Maung Bandung menutup putaran pertama kompetisi dengan status pemuncak klasemen sekaligus juara paruh musim.

Dalam laga sarat gengsi tersebut, Teja tampil solid di bawah mistar. Teja setidaknya membuat tiga penyelamatan krusial untuk menggagalkan peluang Persija, sekaligus menjaga gawang Persib tetap nirbobol hingga peluit akhir dibunyikan.

Kiper bernomor punggung 14 itu mengaku gembira karena target tim menutup putaran pertama dengan hasil maksimal dapat tercapai. Namun, ia menegaskan keberhasilan tersebut merupakan buah kerja keras seluruh pemain.

“Alhamdulillah, hasil yang patut kita syukuri. Yang terpenting, kami berhasil meraih tiga poin pada pertandingan yang sangat penting ini,” ujar Teja dilansir dari laman resmi klub.

Meski berhasil mengantar Persib memuncaki klasemen sementara, Teja menegaskan dirinya tidak ingin larut dalam euforia. Ia memilih tetap rendah hati dan bertekad terus meningkatkan performa demi memberikan kontribusi yang lebih besar pada putaran kedua nanti.

“Untuk saat ini kami akan rehat sejenak dan menghabiskan waktu bersama keluarga. Namun, pada putaran kedua nanti kami harus tampil lebih baik lagi dan terus berbenah,” kata Teja menutup pernyataannya.

Keberhasilan Persib mengakhiri putaran pertama di puncak klasemen menjadi modal penting untuk menatap paruh kedua musim, dengan konsistensi permainan dan fokus menjadi kunci menjaga peluang meraih gelar juara.

Read Entire Article
Lifestyle | Syari | Usaha | Finance Research