Daftar Lokasi yang Pakai Sistem Parkir Digital, Keluar-Masuk Tanpa Antre

10 hours ago 2

Jakarta -

In-Parking, sistem parkir digital besutan PT Module Intracs Yasatama (Intracs) memperluas jaringan ke lebih dari 25 titik strategis, mulai dari pusat perbelanjaan, rumah sakit, kawasan pendidikan, dan hunian modern di sepanjang tahun 2025.

Melalui penerapan sistem parkir digital ini, masyarakat urban akan merasakan pengalaman proses masuk dan keluar area parkir menjadi lebih efisien tanpa antre. Hal itu terjadi integrasi pembayaran digital, seperti emoney dan QRIS, serta sistem pemantauan real-time yang menjaga keamanan kendaraan.

"In-Parking kami rancang sebagai solusi menyeluruh (end-to-end) yang tidak hanya menyederhanakan transaksi, tapi juga meningkatkan efisiensi operasional berkat izin Payment Gateway yang kami miliki," ujar Direktur Keuangan Intracs Hendri Siaril, Rabu (2/7/2025).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Mengusung teknologi sensor presisi dan dashboard pemantauan real-time, In-Parking diklaim mampu menghadirkan data akurat untuk memantau arus kendaraan secara langsung. Setiap transaksi tercatat otomatis, sehingga pengguna dapat menikmati proses parkir tanpa hambatan, sementara pengelola lahan mendapatkan laporan lengkap untuk analisis operasional.

Selain itu, integrasi pembayaran digital melalui e-money dan QRIS juga memastikan transaksi berlangsung cepat, aman, dan cashless.

Bagi pengguna, sistem ini berarti waktu parkir yang lebih singkat, akses masuk-keluar tanpa antre, serta rasa aman berkat sistem monitoring yang andal.

Sementara itu, bagi mitra pengelola, In-Parking menawarkan transparansi penuh, kemudahan pengawasan, dan efisiensi tinggi dalam pengelolaan area parkir, sehingga membuka peluang optimalisasi pendapatan dan pelayanan pelanggan.

Ekspansi masif In-Parking ini disebut sebagai penggerak utama transformasi digital di sektor parkir Indonesia. Setiap titik akuisisi dirancang untuk menjawab kebutuhan nyata di lapangan, mulai dari mempercepat antrean kendaraan di rumah sakit, meningkatkan keamanan area kampus, hingga mempermudah akses parkir bagi pelajar, pegawai, dan pengunjung ruang publik.

Daftar Parkir Digital yang sudah terlayani In-Parking:

  • Pusat Perbelanjaan & Lifestyle Destination: Lippo Mall Aceh, Lippo Mall Jambi, Kamaja Social Space
  • Apartemen & Perumahan: Ambassade Residence, Apartemen Bogor Mansion, Perumahan Cilegon
  • Rumah Sakit & Fasilitas Kesehatan: RS Siloam Jambi, RS Siloam Bangka Belitung, RSUD Leuwiliang, RSU Sakina Idaman, RSUD Meuraxa Aceh, RS Citra Sari Husada
  • Perkantoran & Kawasan Niaga: Ruko Robson Square Cikarang, BCA Wisma Asia 1, Plaza SUA Tebet, Wisma Aldiron, Wisma Raharja
  • Kampus & Fasilitas Pemerintahan: Universitas Tanjungpura Pontianak, Balai PTPAR Ketandan - Dinas Perhubungan DIY, Kantong Parkir Beskalan Dishub DIY
  • Sarana Olahraga & Rekreasi: JP Sport Center, Senayan Golf Club Jakarta
  • Pasar Modern: Pasar Ikan Modern Soreang
  • Transportasi: Stasiun LRT Harjamukti Depok, Pool Damri Botani Square
  • Lainnya: Dreamland Bintaro

(agt/fay)

Read Entire Article
Lifestyle | Syari | Usaha | Finance Research